Assalamu'alaikum Wr. Wb.
Bismillahirrohmaanirrohim.
Kami sebagai Tim Pengelola BLK Komunitas PPA. Nurul Huda Sugio mengucapkan rasa syukur kepada Allah SWT. Karena nikmat dan karunia-Nya berupa kesehatan sehingga kami bisa membuka dan melaksanakan program pelatihan Tahap II Tahun 2020.
Tidak lupa juga rasa terima kasih kepada pihak-pihak terkait khusunya lembaga pemerintah Kementrian Ketanakerjaan Republik Indonesia (KEMNAKER RI) yang telah memberikan kepercayaan dan apreasi kepada BLK Komunitas PPA. Nurul Huda untuk melaksanakan kembali program pelatihan.
Kami mengucapkan selamat datang kepada seluruh peserta pelatihan dasar kerja dan selamat bergabung di BLK Komunitas PPA. Nurul Huda Sugio.
Pelatihan ini diadakan dengan tujuan memberikan beberapa pengetahuan tentang pelatihan menjahit sesuai Program Menjahit Pakaian Dewas. Untuk itu kami berharap kepada seluruh peserta pelatihan agar memperhatikan pelatihan ini dengan baik.
Dengan harapan semoga kegiatan ini bermanfaat bagi kita semua. Aamiin.
Acara Pembukaan Dilaksanakan Pada :
Hari : Sabtu
Tanggal : 14 Nopember 2020
Dalam acara ini dibuka langsung oleh pengasuh sekaligus penasehat Yayasan Pondok Pesantren Nurul Huda Al Ma'shumy beliaunya KH. MUHAMMAD MA'SHUM dalam pra acara pembukaan dengan pembacaan Istighotsah dan Do'a.
Dilanjutkan Acara Pembukaan :
- Pembukaan
- Sambutan Kepala Pengelola BLK
- Penutup Do'a
- Penyematan Simbolis Tanda Peserta Pelatihan
- Penyerahan Simbolis Alat Tulis Pelatihan
- Sesi Foto Bersama
Sedangkan untuk acara pembukaan resmi dihadiri oleh :
Untuk program pelatihan Tahap II ini dimulai pada tanggal : 14 - 28 Desember 2020, terhitung akumulasi 24 hari efektif dengan perhitungan jumlah jam total 240 jam x @45 menit.